Puding adalah salah satu jenis dari berbagai macam pilihan dessert atau hidangan penutup. Puding dapat dibuat dengan berbagai cara seperti dikukus, dipanggang, dan direbus. Tergantung dengan puding apa yang akan dibuat.
Berdasarkan bahan dan cara memasaknya, puding terdiri atas 2 jenis:
• Puding dengan bahan pengental seperti agar-agar atau gelatin, yang dibuat dengan merebus bahan-bahan hingga mendidih.
• Puding berbahan baku telur dan tepung yang dimasak dengan cara dikukus atau dipanggang.
Kudapan puding memang menjadi salah satu yang paling populer untuk segala acara dan juga kesukaan semua orang di segala usia. Teksturnya yang lembut dengan kandungan susu yang sehat, sangat cocok dijadikan sebagai alternatif untuk anak yang tidak terlalu suka dengan susu.
Salah satu puding yang sering dijumpai dan paling banyak diminati adalah puding coklat. Nah, untuk Anda yang ingin membuat puding coklat dengan mudah, tinggal gunakan saja
Puding Coklat dari Pondan. Terbuat dari bahan-bahan berkualitas dan pastinya tidak susah untuk membuatnya. Penasaran? Yuk simak cara membuat kreasi puding coklat di bawah ini: